Asrama Mahasiswa Sulawesi Selatan "Lontara" (Bandung)
Indonesia /
Jawa Barat /
Bandung /
Jalan Flores, 1
World
/ Indonesia
/ Jawa Barat
/ Bandung
/ Indonesia /
rumah
Tambahkan kategori

Asrama Mahasiswa Sulawesi – Selatan atau biasa disebut “Asrama Lontara”, yang beralamat di jalan Flores No. 1 Bandung, sebuah rumah bagi mahasiswa yang berasal dari Sulawesi Selatan yang sedang menjalani pendidikan perguruan tingginya di Jawa Barat khususnya bumi Bandung. Tempatnya sungguh strategis karena terletak di tengah-tengah kota Bandung. Sehingga akses menuju sekolah, universitas, mall, rumah sakit, kantor pos, dan tempat-tempat umum lainnya sangat mudah dijangkau.
Sebagai sebuah asrama tentunya Asrama Lontara memiliki struktur organisasi dan kepengurusan di dalamnya. Sebagai pelindung dipegang langsung oleh Gubernur TK.I Sulawesi Selatan. Sebagai Pembina oleh (Almarhum) Prof. Drs. H.M Tahir Djide dan Dr. Ir. Hickman Manaf. Untuk kepengurusan di periode tahun 2009, ditunjuklah Muh. Amar umar S.sd sebagai Ketua Asrama, beliau adalah seorang pemimpin yang tegas, yang baru-baru ini menyelesaikan studinya dan meraih gelar sarjana Desain Komunikasi Visual yang diwisuda pada bulan Oktober tahun 2009 di Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM). Selanjutnya di posisi dewan pertimbangan diduduki oleh Ronald Hasmin seorang sarjana Teknik Mesin dari Universitas Islam Bandung. Diposisi sekertaris dijabat oleh Muhalid Pradia P . selanjutnya posisi bendahara dipegang langsung oleh Muh. Abduh, seorang mahasiswa Universitas Pasundan Fakultas Hukum. Sedangkan di posisi SIE. Administrasi diduduki oleh Bushram Mubarak D.A adalah seorang mahasiswa Jurusan Ekonomi Akutansi Universitas Pasundan. Untuk SIE. Humas diduduki oleh Imam Bachrawi S seorang mahasiswa Poltek.Telkom jurusan Manajemen Informatika. Dan SIE. Logistik digawangi oleh Suwirjo H.S Universitas Pasundan Fakultas Hukum.
Untuk memenuhi kebutuhan para penghuninya, Asrama ini memiliki fasilitas yang lengkap berbagai fasilitas mulai dari dapur, tiga ruang kamar mandi, kamar tidur yang nyaman, ruang tamu, ruang keluarga yang biasanya digunakan untuk menonton tv, musholla, lapangan futzal, ring basket, tempat parkir yang luas, dan masih banyak yang lain. Semua fasilitas ini disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan mahasiswa secara umum.
Ada banyak kegiatan rutin yang diadakan penghuni Asrama Mahasiswa Lontara. Salah satu kegiatan adalah bermain futsal . Kegiatan ini biasanya dilaksanakan di sore hari. Lapangan yang tersedia bisa dikatakan cukup besar serta didukung oleh 2 buah bola dan 2 buah gawang. Selain itu terdapat kegiatan rutin seperti pengajian. Pengajian biasanya dilakukan pada ba’da magrib setiap hari kamis. Seluruh penghuni asrama akan berkumpul dan mengaji bersama dan mendalami Al-Qur’an. Selain itu, di akhir pekan penghuni asrama biasanya melakukan kerja bakti. Para penghuni bergotong royong untuk membersihkan lingkungan asrama, kamar tidur, lapangan bola, gudang, kamar mandi, dsb. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kecintaan para penghuni terhadap asrama.
Keamanan asrama sangatlah penting. Oleh karena itu setiap penghuni asrama diwajibkan untuk saling percaya dan menjaga satu sama lain. Tidak dipungkiri memang keamanan selalu menjadi hal yang sangat penting di setiap lingkungan. Karena dengan rasa aman seseorang dapat betah pada suatu tempat. Sama halnya dengan asrama ketika keamanan asrama semakin baik maka penghuni asrama akan merasa nyaman dan tentram.
Untuk menjadi bagian dari penghuni Asrama Mahasiswa Sul-sel Lontara cukup mudah. Secara garis besar syarat untuk menjadi penghuni asrama adalah seorang mahasiswa asli Sulawesi Selatan yang ingin melanjutkan studi perguruan tingginya di Jawa Barat khususnya di Bandung. Memiliki identitas dan alamat yang jelas di Sulawesi Selatan. Selanjutnya memiliki Al-Qur’an bagi yang muslim. Setelah itu mendaftarkan diri ke asrama dengan membayar dan melengkapi formulir pendaftaran.
Sebagai sebuah asrama tentunya Asrama Lontara memiliki struktur organisasi dan kepengurusan di dalamnya. Sebagai pelindung dipegang langsung oleh Gubernur TK.I Sulawesi Selatan. Sebagai Pembina oleh (Almarhum) Prof. Drs. H.M Tahir Djide dan Dr. Ir. Hickman Manaf. Untuk kepengurusan di periode tahun 2009, ditunjuklah Muh. Amar umar S.sd sebagai Ketua Asrama, beliau adalah seorang pemimpin yang tegas, yang baru-baru ini menyelesaikan studinya dan meraih gelar sarjana Desain Komunikasi Visual yang diwisuda pada bulan Oktober tahun 2009 di Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM). Selanjutnya di posisi dewan pertimbangan diduduki oleh Ronald Hasmin seorang sarjana Teknik Mesin dari Universitas Islam Bandung. Diposisi sekertaris dijabat oleh Muhalid Pradia P . selanjutnya posisi bendahara dipegang langsung oleh Muh. Abduh, seorang mahasiswa Universitas Pasundan Fakultas Hukum. Sedangkan di posisi SIE. Administrasi diduduki oleh Bushram Mubarak D.A adalah seorang mahasiswa Jurusan Ekonomi Akutansi Universitas Pasundan. Untuk SIE. Humas diduduki oleh Imam Bachrawi S seorang mahasiswa Poltek.Telkom jurusan Manajemen Informatika. Dan SIE. Logistik digawangi oleh Suwirjo H.S Universitas Pasundan Fakultas Hukum.
Untuk memenuhi kebutuhan para penghuninya, Asrama ini memiliki fasilitas yang lengkap berbagai fasilitas mulai dari dapur, tiga ruang kamar mandi, kamar tidur yang nyaman, ruang tamu, ruang keluarga yang biasanya digunakan untuk menonton tv, musholla, lapangan futzal, ring basket, tempat parkir yang luas, dan masih banyak yang lain. Semua fasilitas ini disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan mahasiswa secara umum.
Ada banyak kegiatan rutin yang diadakan penghuni Asrama Mahasiswa Lontara. Salah satu kegiatan adalah bermain futsal . Kegiatan ini biasanya dilaksanakan di sore hari. Lapangan yang tersedia bisa dikatakan cukup besar serta didukung oleh 2 buah bola dan 2 buah gawang. Selain itu terdapat kegiatan rutin seperti pengajian. Pengajian biasanya dilakukan pada ba’da magrib setiap hari kamis. Seluruh penghuni asrama akan berkumpul dan mengaji bersama dan mendalami Al-Qur’an. Selain itu, di akhir pekan penghuni asrama biasanya melakukan kerja bakti. Para penghuni bergotong royong untuk membersihkan lingkungan asrama, kamar tidur, lapangan bola, gudang, kamar mandi, dsb. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kecintaan para penghuni terhadap asrama.
Keamanan asrama sangatlah penting. Oleh karena itu setiap penghuni asrama diwajibkan untuk saling percaya dan menjaga satu sama lain. Tidak dipungkiri memang keamanan selalu menjadi hal yang sangat penting di setiap lingkungan. Karena dengan rasa aman seseorang dapat betah pada suatu tempat. Sama halnya dengan asrama ketika keamanan asrama semakin baik maka penghuni asrama akan merasa nyaman dan tentram.
Untuk menjadi bagian dari penghuni Asrama Mahasiswa Sul-sel Lontara cukup mudah. Secara garis besar syarat untuk menjadi penghuni asrama adalah seorang mahasiswa asli Sulawesi Selatan yang ingin melanjutkan studi perguruan tingginya di Jawa Barat khususnya di Bandung. Memiliki identitas dan alamat yang jelas di Sulawesi Selatan. Selanjutnya memiliki Al-Qur’an bagi yang muslim. Setelah itu mendaftarkan diri ke asrama dengan membayar dan melengkapi formulir pendaftaran.
Kota terdekat:
Koordinat: 6°54'31"S 107°37'4"E
- Gedung Pakuan 1.6 km
- Perumahan Low-Rise Tamansari 1.7 km
- SIPUTRI INTI 1.9 km
- Pendopo Kota Bandung 2 km
- Perumahan Low-Rise Taman Sari 2.4 km
- Djundjunan Residence 3.7 km
- site plan 4.1 km
- JASUKA KULDESAK VILLA 4.2 km
- Vihara Vimala Kirti PbdNsi Bandung 4.3 km
- Komplek Sukamulya Indah 4.6 km
- Kodiklat TNI AD 0.2 km
- Stadion Siliwangi 0.3 km
- Kecamatan Bandung Wetan 0.4 km
- Direktorat Ajudan Jenderal 0.6 km
- Taman Lalu Lintas Bandung 0.6 km
- Bandung Indah Plaza - BIP 0.7 km
- RINDAM 3 Siliwangi 0.7 km
- Kecamatan Sumur Bandung 0.7 km
- Sekolah Santa Angela 0.8 km
- Kabupaten Bandung Barat 14 km
Komentar-komentar