Alun-alun Kota Wisata Batu (Batu City)

Indonesia / Jawa Timur / Batu / Batu City
 park, fountain, interesting place, town square

Alun-alun Kota Wisata Batu merupakan alun-alun yang sangat bersih dan indah, bisa digunakan untuk bersantai dan bermain untuk anak-anak karena dilengkapi dengan fasilitas antara lain ditengah-tengah alun-alun terdapat patung apel yang merupakan simbol dari Kota Batu itu sendiri. Alun-Alun Kota Batu juga memiliki sebuah mini playground untuk anak-anak. Terletak tepat di depan Plaza Batu, tempat ini juga memiliki air mancur di salah satu sudut yang menjadi atraksi tersendiri. Biasanya banyak anak kecil yang bermain basah-basahan di area ini. Selain itu terdapat juga no smoking area serta ruang informasi yang berbentuk strawberry raksasa dan toilet dengan bentuk apel besar. Di tengah alun-alun terdapat air mancur yang sangat iconic yang dikelilingi dengan kursi-kursi dimana para pengunjung duduk untuk melepas lelah.

www.infomalangbatu.com
Nearby cities:
Coordinates:   7°52'16"S   112°31'36"E
This article was last modified 8 years ago