Pulau Kaget

Indonesia / Kalimantan Selatan / Banjarmasin /
 island, nature conservation park / area
 Upload a photo

Pulau Kaget is a wildlife reserve.
Nearby cities:
Coordinates:   3°24'53"S   114°30'17"E

Comments

  • Sebagian kawasan Pulau Kaget seluas 63,60 Ha berfungsi sbg Suaka Margasatwa pada 27 September 1999 . Pulau yang terletak dekat muara Sungai Barito dengan perwakilan tipe ekosistem hutan mangrovenya memiliki flora dan fauna khas hutan mangrove merupakan keunikan tersendiri kawasan ini. Hutan mangrove dengan komposisi jenis flora seperti rambai (Sonneratia caseolaris), nipah (Nypa fructicans), bakung (Crinum asiaticum), jeruju (Acanthus ilicifolius), dan lain-lain. Selain bekantan (Nasalis larvatus) hutan mangrovenya menjadi habitat fauna seperti monyet ekor panjang (Macaca fascicularis), elang laut perut putih (Heliaetus leucogaster), elang bondol (Haliastur indus), raja udang biru (Halycon chloris), dan lain-lain. Kawasan ini secara admnistrasi termasuk dalam wilayah Kabupaten Barito Kuala, Kecamatan Tabunganen. Waktu tempuh dari Kota Banjarmasin menuju lokasi adalah ± 15 menit dengan memakai transportasi air (speed boat), atau ± 1,5 jam dengan memakai trasportasi air (kelotok). Sebagian Pulau Kaget setelah ditata batas pada tahun 1981/1982 sepanjang 1,38 km, ditetapkan seluas 63,60 Ha sbg Cagar Alam. Dalam perkembangannya kawasan ini mengalami degradasi dengan matinya seluruh pohon rambai sebagai pakan utama bekantan sehingga dilakukan rehabilitasi kawasan. Atas pertimbangan tersebut, maka kawasan ini dirubah fungsi menjadi Suaka Margasatwa 27 September 1999. Upaya pemulihan kawasan saat ini mulai membuahkan hasil. Anakan pohon rambai yang tumbuh secara alami maupun buatan tumbuh secara baik. Diharapkan kawasan yang memiliki nilai konservasi perlindungan ekosistem hutan mangrove beserta keanekaragaman hayatinya dapat pulih seperti semula. (sumber : http://bksdakalsel.co.cc)
This article was last modified 15 years ago